Jumat, 28 Juli 2023

Bimtek Tim Penyusun Rkpdes 2024 Desa Citalang


Purwakarta,  Kamis 27 Juli 2023 di Aula Desa Citalang dilaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis untuk Tim penyusun Rkpdesa 2024 . Irawanti ( Kaur Perencanaan ) menyampaikan bahwa kegiatan Bimtek ini salah satu rangkaian kegiatan sampai APBDes 2024 ter perdeskan 

Yang hadir dalam pelaksanaan kegiatan ini teridiri dari Tim penyusun Rkpdes 2024 yang sudah ter SK kan oleh Kades, perwakilan BPD dan perangkat desa.

Muhamad Kosasih. SE ( Kepala Desa Citalang ) dalam sambutannya berharap Tim dapat bekerja dengan baik. Untuk tahun 2024 pa kades ber planning untuk kegiatan Pembangunan Pengairan dan Penanganan Sampah  menjadi salah satu prioritasnya sesuai dalam RPJMdes yang dibuatnya.

Acara Bimtek di buka oleh Hj Neneng Siti Suhaedah. SE. MM selaku Kasi Tapem Kec Purwakarta mewakili bapak Camat. Dalam sambutannya menyampaikan titiapan harapan pa camat kepada tim RKPdes 2024 desa citalang ini berkualitas, Aspirasi, prioritas pembangunan, Merapikan Bumdes dan penyusunan RAB yang baik.

Ada 3 Narasumber dalam bimtek ini yaitu  1, Alit Sukardi. S. Pd. MM   ( Sekdis PMD Kab Purwakarta ) 2. Hj Neneng Siti Suhaedah SE. MM    (Kasi Tapem Kec Purwakarta)  3. Puji Sumaya (Tpp Kemendesa Kec Purwakarta)

Pa Sekdis dalam arahannya agar tim penyusun Rkpdes 2024  bisa selalu berkordinasi dengan Tenaga pendamping dari kemendesa yang di tugaskan di desa citalang  dan apabila perlu berkonsultasi ke dinas jangan ragu ragu, karena di dinas PMD   selalu siap membantu pemdes, 

Salah satu sumber Anggaran di desa berasal dari Dana Desa, dan diharapkan penyusunan Rkpdesnya sesuai dengan regulasi yang ada ujar Hj Neneng Siti Suhaedah SE, MM ( Kasi Tapem Kec Purwakarta )

Untuk Tim Penyusun harap focus menjalankan tugasnya sesuai dengan yang tertulis dalan SK Tim Penyusun RKpdes dan selalu kompak dan soiid agar perencanaan pembangunan di tahun 2024 tepat sasaran dan bermanfaat untuk masyarakat sekitarya ujar Puji Sumaya selaku TPP kemdesa Kec Purwakarta. (puji)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar